Sosis Saus Lada Hitam

            Siapa sih yang mau menolak hidangan lezat dari sosis? Mau dimasak/ dikreasikan apapun pasti enak. Mimin kasih tau nih salah satu sosis yang enak untuk dikreasikan jadi berbagai masakan “Kamil Sosis Sapi Serbaguna”.

Kamil Sosis Sapi Serbaguna terbuat bahan berkualitas dengan selongsong kolagen merah yang aman untuk dikonsumsi tanpa dikupas. Sosis ini memiliki citarasa dana aroma yang unik Kamil sosis serbaguna ada dalam 2 varian kemasan 450 gr dan 80 gr. Bisa dengan mudah ditemukan di toko frozen food terdekat di Kota anda.

Berikut adalah langkah-langkah untuk membuat Tumis Sosis saus Lada Hitam
Bahan:

- Kamil sosis serbaguna

- 1 siung bawang putih

- Bawang bombay

- Paprika merah

- Paprika hijau

- Saus lada hitam instan

- Gula dan garam secukupnya

Cara Memasak:

1. Potong Kamil sosis sapi goreng menjadi irisan sesuai selera.
2. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
3. Masukkan irisan sosis dan tumis hingga kecokelatan.
4. Tambahkan irisan paprika merah dan hijau, lalu tumis hingga layu.
5. Tuangkan saus lada hitam ke dalam tumisan, aduk hingga semua bahan tercampur rata.
6. Angkat dan sajikan dengan taburan daun bawang untuk sentuhan akhir yang segar.